Harga Diri Polisi Hanya Rp 50.000

Sudah rahasia umum untuk mengatakan bahwa Polisi Indonesia yang katanya Penegak HUKUM , faktanya adalah pelanggar HUKUM . Kenapa kami mengatakan demikian ??
Berikut kisah nyata yang saya alami , kenapa saya berani mengatakan hal yang demikian . Berawal dari kisah nyata yang saya alami sendiri , pagi itu saya seperti biasa ingin berangkat ke kampus menggunakan angkutan kota. Seperti biasa saya selalu menunggu angkutan di simpang jalan tak jauh dari rumah saya . Ada hal aneh yang saya lihat dengan mata kepala saya sendiri . Seorang pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan Helm tiba-tiba dihentikan oleh seorang polisi yang sedang bertugas memantau kegiatan lalu lintas di persimpangan jalan tersebut . Tanpa sengaja saya mendengarkan percakapan antara si pengendara sepeda motor dengan seorang polisi yang sedang bertugas itu.

Berikut ini merupakan percakapan mereka berdua yang masih saya ingat :

Polisi : Selamat pagi pak !! Bisa ditunjukkan kepada saya SIM dan STNK nya ??
Pengendara : Bentar pak yaaa...

( si pengendara membuka jok kendaraannya untuk mengambil sesuatu yang mungkin SIM atau STNK nya )

Polisi : Bapak bisa didenda cukupa mahal ini pak, soalnya kesalahan yang bapak lakukan itu sangat banyak .. Pertama , bapak tidak memakai helm . Yang kedua, Kendaraan sepeda motor yang bapak miliki tidak memiliki kaca spion . Yang ketiga adalah bapak menorobos masuk disaat lampu lalu lintas berwarna merah.
Apakah bapak mengerti ??
Pengendara : Ngerti pak,, sabar ya pak .
Polisi : Bapak dari mana mau kemana ini pak ??
Pengendara : Saya baru saja ngantar anak saya ke sekolah nya pak , ini mau ke ruma sakit , soalnya istri saya lagi sakit disana.
Polisi : Begini saja pak, bapak bayar saja dulu denda nya . Kita selesaikan secara kekeluargaan ..
Pengendara : Berapa denda nya pak ?
Polisi : 50 ribu saja pak, gak banyak kok. Daripada saya giring ke kantor, bapak bisa kena biaya lebih mahal.
Pengendara : 50 rb ya pak ??? 

( Si pengendara memeriksa dompetnya dan memberikan kepada Polisi Tersebut )

Polisi : Oh iya pak, nama bapak siapa ya ?? dimana rumah kita pak ??
Pengendara : Nama saya ********* , rumah saya gak jauh dari sini .
Polisi : Baik pak , Terimakasih atas kerja samanya ..
Pengendara : Sama- sama pak , makasih banyak ya pak,,,
Polisi : Dengan senang hati pak .

( Pengendara menghidupkan kendaraanya dan pergi begitu saja dengan cepat )



0 komentar:

Posting Komentar